Hampir semua negara di dunia mengalami kontraksi ekonomi dan defisit yang luar biasa. Untuk menyelamatkan ekonomi nasional dan rakyatnya, utang mereka meningkat tajam. Tapi dibandingkan dengan negara-negara maju di Eropa, bahkan Amerika Serikat utang Indonesia relatif masih terkendali.
"Negara-negara di Eropa itu utangnya sudah di 90% atau 80% dan sekarang nambah 20% atau 15% jadi sudah mendekati 100%," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam program Blak-blakan, Selasa (8/12/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kalau utang kita, dia melanjutkan, ada di 30% dari GDP dan mungkin (akan) naik ke 36-37% dari GDP. Sebanyak 4,2% di antaranya untuk penanganan COVID-19.
Baca selengkapnya di sini: Strategi Menkeu Kendalikan Utang Hingga Cegah Korupsi Vaksin
(hns/dna)