Cairrrr... Epic Games Dapat Suntikan Dana Rp 14,6 T

ADVERTISEMENT

Cairrrr... Epic Games Dapat Suntikan Dana Rp 14,6 T

Aulia Damayanti - detikFinance
Rabu, 14 Apr 2021 12:14 WIB
Epic Games
Foto: istimewa
Jakarta -

Epic Games mengumumkan telah menyelesaikan putaran pendanaan senilai US$ 1 miliar setara Rp 14,6 triliun (kurs Rp 14.600). Perusahaan hiburan itu mengungkap dengan dana itu, Epic Games bisa terus tumbuh di masa depan. Penilaian ekuitas Epic sekarang US$ 28,7 miliar.

Mengutip dari situs Epic Games, Rabu (14/4/2021) Putaran ini mencakup tambahan investasi strategis US$ 200 juta dari Sony Group Corporation. Epic Games dan Sony disebut telah lama berhubungan dekat. Dengan kesepakatan itu diharapkan bisa memajukan teknologi hiburan dan layanan online mereka.

Mitra investasi lainnya termasuk Appaloosa, Baillie Gifford, Fidelity Management & Research Company LLC, GIC, Ontario Teachers' Pension Plan Board, Park West, KKR, AllianceBernstein, Altimeter, Franklin Templeton dan Luxor Capital.

"Kami berterima kasih kepada investor baru dan yang sudah ada yang mendukung visi kami untuk Epic dan Metaverse. Investasi mereka akan membantu mempercepat pekerjaan kami dalam membangun pengalaman sosial yang terhubung di Fortnite, Rocket League, dan Fall Guys, sekaligus memberdayakan pengembang dan pembuat game dengan Unreal Engine, Epic Online Services, dan Epic Games Store, "kata Tim Sweeney, CEO dan Pendiri, Epic Games.

Ketua, Presiden dan CEO Sony Group Corporation, Kenichiro Yoshida menambahkan bahwa kolaborasi antara Epic dan Sony akan menghadirkan hiburan baru di seluruh dunia.

"Kami sangat bersemangat untuk memperkuat kolaborasi kami untuk menghadirkan pengalaman hiburan baru kepada orang-orang di seluruh dunia. Saya sangat yakin bahwa ini sejalan dengan tujuan kami untuk mengisi dunia dengan emosi, melalui kekuatan kreativitas dan teknologi," kata Kenichiro.

Laporan Epic Games juga mengungkap Credit Suisse dan BoFA Securities bertindak sebagai agen penempatan bersama untuk Epic. Sedangkan Wilson Sonsini Goodrich & Rosati sebagai penasihat hukum Epic.

Simak juga 'Saat Deretan Game Tencent Balik Lagi di Huawei Apps Store':

[Gambas:Video 20detik]



(zlf/zlf)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT