Ini dia kantor kecil Raiffeisen Gammesfeld yang menjadi satu dari 10 bank terkecil di Jerman. Bank ini melayani sekitar 500 penduduk desa Gammesfeld. REUTERS/Lisi Niesner.
2 Nasabah tengah menunggu pelayanan di Raiffeisen Gammesfeld. Di Raiffeisen Gammesfeld tidak ada kartu kredit, saham, atau online banking. REUTERS/Lisi Niesner.
Sistem perbankannya sangat tradidional. Bank tidak terhubung ke sistem database, tidak ATM dan basis pelanggan hanya terdiri dari penduduk kota Gammesfeld. REUTERS/Lisi Niesner.
Peter Breither (41 tahun) menjadi salah satunya pekerja sekaligus CEO di bank ini. Pada bank tersebut, Peter menggunakan mesin ketik model lama untuk operasional bank tersebut. REUTERS/Lisi Niesner.
Terlihat brankas kecil dari Raiffeisen Gammesfeld yang sedang diperiksa oleh Peter untuk diberikan kepada nasabah yang menarik uang. REUTERS/Lisi Niesner.
Sistem penyimpanan data masih menggunakan disket. REUTERS/Lisi Niesner.
Namun laba bank ini cukup stabil berkisar 40.000 euro per tahun, dan kredit yang diberikan adalah 650 ribu euro. REUTERS/Lisi Niesner.