PT Pindad (Persero) dan perusahaan asal Turki FNSS berkolaborasi dalam menggarap medium tank sejak 2015 lalu. Prototipe medium tank pertama pun sudah selesai dan dipamerkan dalam pameran internasional IDEF International Defence Industry Fair 2017 di Turki 9-12 Mei lalu. Dok, Pindad.
Medium tank hasil kolaborasi kedua negara ini bermesin diesel dengan sistem transmisi otomatis (matic) ini memiliki berat 30-40 ton. Dengan ukurannya yang lebih kecil dari tank pada umumnya, medium tank 7 meter x 3,2 meter x 2,7 meter, ini mampu mengangkut 3 personel, terdiri dari juru kemudi, juru tembak, hingga pemberi komando. Dok, Pindad.
Medium tank dengan nama Kaplan MT ini mampu melesat hingga 70 kilometer (km) per jam dengan jarak tempuh maksimal sekali jalan 450 km. Medium tank ini juga dilengkapi dengan meriam dengan kaliber 105 mm yang diadopsi dari Cockerill Maintenance & Ingenierie SA Defense dari Belgia dan 7.62 mm Coaxial Machine Gun. Dok, Pindad.