Foto: Jokowi Pamer Bandara-bandara Cantik Papua di Facebook

Bandara Nop Goliat Dekai di Kabupaten Yahukimo menjadi strategis. Bandara ini menjadi penghubung 417 desa yang berada di kawasan pegunungan Yahukimo. Istimewa/Jokowi.
Presiden Jokowi berharap Bandara Nop Goliat Dekai dapat membawa manfaat besar bagi masyarakat khususnya di Kabupaten Yahukimo. Dia pun meminta agar bandara ini dapat dijaga dengan baik oleh masyarakat sekitar. Istimewa/Jokowi.
Bandara Wamena di Jayawijaya. Bandara ini menjadi penghubung utama wilayah Jayawijaya dengan Jayapura dan kabupaten pemekaran lainnya di Papua seperti, Kabupaten Lanny Jaya hingga Tolikara. Istimewa/Jokowi.
Bandara Wamena diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 30 Desember 2015 lalu. Istimewa/Jokowi.
Bandara Utarom Kaiman di Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat. Bandara tersebut diresmikan pada 30 Desember 2015 lalu. Istimewa/Jokowi.
Bandara Domine Eduard Osok, Papua. Bandara ini terlihat megah dan modern, tak kalah dengan bandara lainnya di kota-kota besar di Indonesia. Istimewa/Jokowi.
Bandara Domine Eduard Osok dibangun selama lima tahun (2011-2015). Istimewa/Jokowi.
Total anggaran APBN untuk pembangunan bandara Domine Eduard Osok sekitar Rp 236 miliar. Istimewa/Jokowi.
Bandara Mopah terletak di Merauke, Papua. Bandara yang berada di bawah naungan Kemenhub ini mulai dikembangkan sejak 2015. Istimewa/Jokowi.
Wajah Bandara Mopah sekarang lebih cantik dan modern. Area udara (airside) seperti runway hingga apron mengalami peningkatan kapasitas. Istimewa/Jokowi.