Kelak-kelok Sirkuit Mandalika yang Sudah Resmi Ganti Nama

Sirkuit Mandalika di Desa Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) kini bernama Pertamina Mandalika International Street Circuit. Nama tersebut diresmikan dalam acara Penandatangan PKS Sponsorship dan Peluncuran Nama Resmi Sirkuit yang digelar hari ini, Kamis (7/10/2021).
Wakil Menteri BUMN Pahala N Mansury mengatakan, adanya sirkuit ini diharapkan dapat mendorong pariwasata di wilayah tersebut. Apalagi, sejumlah event akan digelar di sana.
Sementara, Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, pihaknya merasa terhormat dengan adanya sinergi dalam pengembangan sirkuit berskala internasional ini.
Dia juga mengatakan, hal ini juga merupakan dukungan BUMN terhadap pengembangan pariwisata prioritas.
Sebelumnya, Sirkuit Mandalika akhirnya mendapat konfirmasi tanggal penyelenggaraan balapan World Superbike (WSBK). Race tersebut akan dilangsungkan pada medio November 2021.
Kepastian Sirkuit Mandalika menggelar balapan WSBK muncul dalam press release yang dikeluarkan oleh Mandalika Grand Prix Association. Dalam siaran media tersebut, dicantumkan juga jadwal balapan Asia Talent Cup di Sirkuit Mandalika.
Bagaimana menurut Anda?