Peserta menganyam batang tanaman enceng gondok kering saat pelatihan pembuatan kerajinan di Sumber Kembangan, Kediri, Jawa Timur, Sabtu (4/6/2022).
Pelatihan yang diikuti oleh para ibu rumah tangga tersebut guna memberikan wawasan tentang pembuatan kerajinan berbahan baku tanaman enceng gondok kering.
Batang-batang eceng gondok yang telah dikeringkan dianyam menjadi tas hingga vas bunga.