Desa Binaan BSI Ekspor 60 Ton Bandeng ke Korsel dan Jepang
Direktur Utama BSI Hery Gunardi dan Wali Nanggroe Aceh Tgk Malik Mahmud Al-Haytar mengecek bandeng beku yang akan diekspor di gedung BSI Regional Aceh, Selasa (6/9/2022).
Direktur Utama BSI Hery Gunardi melepas kontainer berisi bandeng beku hasil tambak di Desa Meunasah Asan. Bandeng itu akan diekspor ke Korea Selatan dan Jepang.
BSI mendorong desa-desa binaan naik kelas. Kali ini, BSI menggarap Desa Meunasah Asan sebagai Desa Berdaya Sejahtera Indonesia untuk go global. Hasil tambak bandeng mencapai 60 ton dan diekspor ke Korea Selatan dan Jepang.