Akses Hotel Sultan Dibeton Permanen, Begini Penampakannya
Begini suasana akses ke Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (31/10/2023) usai dicor permanen.
Pusat Pengelolaan Kompleks Gelora Bung Karno (PPKGBK) telah memasang tembok beton di seluruh akses masuk Hotel Sultan di Blok 15 dari arah Jalan Gatot Subroto. Beton permanen tersebut menggantikan barikade beton (concrete barrier) yang sebelumnya dibuka paksa oleh sejumlah orang.
Sengketa Hak Guna Bangunan-Hak Pengelolaan kawasan Gelora Bung Karno (GBK) tempat berdirinya hotel sultan kian memanas. Semalam, Senin (30/10) pihak Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK) melakukan pengecoran beton secara permanen untuk menutup akses menuju Hotel Sultan.
Dari informasi yang dihimpun, pengecoran dilakukan pada dini hari dan menutup setidaknya 3 gerbang meliputi Gate 1, 2 dan 3 kawasan GBK yang menjadi akses langsung menuju Hotel Sultan.
Pengecoran dilakukan di tengah rencana mediasi antara PPKGBK dan PT Indobuildco yang ditetapkan Majelis Hakim Sidang Perdata Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (No Perkara 667/Pdt.G/2023/PN Jkt.Pst).
Dikonfirmasi mengenai pengecoran tersebut, kuasa hukum PT Indobuildco selaku pengelola Hotel Sultan, Amir Syamsudin, menjelaskan bahwa tidak ada pemberitahuan berkaitan pengecoran yang dilakukan pihak PPKGBK.