Petugas menata mata uang Dolar AS dan Rupiah di penukaran uang DolarAsia, Jl Melawai Raya, Jakarta Selatan, Selasa (16/4/2024). Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS tembus Rp 16.178 siang ini pukul 13.50 WIB.
Seiring dengan penguatan dolar AS terhadap rupiah, sejumlah bank juga telah menjual dolar AS lebih dari Rp 16.000. Seperti mengutip dari website resmi sejumlah bank, misalnya BNI pukul 09.35 WIB menetapkan harga beli dolar AS Rp 16.055. Sementara, harga jual dolar AS di angka Rp 16.355.
PT Bank Central Asia Tbk atau Bank BCA pada pukul 10.02 WIB menetapkan harga beli dolar AS Rp 16.135. Sementara, harga jual dolar AS di angka Rp 16.205.
Tertinggi ada Permata Bank, dikutip dari laman resmi bank tersebut pukul 10.58 WB, harga beli dolar AS Rp 16.075, dan harga jual Rp 16.425.
Bank Indonesia (BI) Edi Susianto mengatakan terdapat perkembangan di global yang membuat pelemahan rupiah pasca libur Lebaran. Salah satunya yakni memanasnya konflik Iran-Israel.
Perkembangan tersebut menyebabkan makin kuatnya sentimen risk off sehingga mata uang emerging market khususnya Asia mengalami pelemahan terhadap dolar AS.
BI akan menjaga kestabilan Rupiah melalui menjaga keseimbangan supply-demand valas di market melalui triple intervention khususnya di spot dan DNDF.