Potret Buruh Tidur di Pinggir Jalan gegara Cuaca Panas Pakistan

Para buruh tidur di pinggir jalan pada pagi hari musim panas yang terik di Karachi, Pakistan, Rabu (29/5/2024). Kota pelabuhan Pakistan, Karachi, dan beberapa wilayah lain di negara tersebut terus mengalami gelombang panas.
Gelombang panas tengah menyelimuti wilayah Pakistan, dengan suhu udara melampaui 52 derajat Celsius. Suhu itu tercatat sebagai yang tertinggi sepanjang musim panas, dan mendekati rekor suhu tertinggi yang pernah tercatat di Pakistan.
Seperti dilansir Reuters, Selasa (28/5), tim ilmuwan internasional menyebut suhu udara ekstrem yang menyelimuti seluruh kawasan Asia dalam sebulan terakhir kemungkinan besar menjadi lebih buruk akibat perubahan iklim yang disebabkan oleh aktivitas manusia.
Suhu udara tertinggi yang pernah tercatat di Pakistan mencapai 54 derajat Celsius di kota Turbat, Provinsi Balochistan, tahun 2017 silam. Menurut Kepala Ahli Meteorologi pada Departemen Meteorologi Pakistan, Sardar Sarfaraz, suhu udara itu tercatat sebagai suhu terpanas kedua di kawasan Asia dan tertinggi keempat di dunia.