Jokowi: Dalam 3 Tahun, Lampung-Palembang Tersambung Tol

Jokowi: Dalam 3 Tahun, Lampung-Palembang Tersambung Tol

Maikel Jefriando - detikFinance
Rabu, 21 Okt 2015 19:18 WIB
Jakarta - Di depan sejumlah Kepala Daerah, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memaparkan soal rencana pembangunan infrastruktur oleh pemerintahan yang dia pimpin, Salah satunya jalan tol Trans Sumatera.

Jokowi mengatakan, saat ini jalan tol tersebut sudah mulai dibangun untuk ruas Bakauheni-Bandar-Lampung-Terbanggi Besar-Palembang.

"Tol Trans Sumatera dari Lampung sampai Aceh. Kita harapkan dalam 3 tahun ini dari Lampung ke Palembang sudah sambung. Baru nanti di Kalimantan bulan depan kita akan ke sana untuk yang Balikpapan-Samarainda. Nanti pada tempat-tempat lain seperti Manado juga dimulai," jelas Jokowi di hadapan kepala daerah di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/10/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain tol Trans Sumatera, Jokowi juga memamerkan soal proyek waduk yang dibangunnya. Ada 49 waduk yang ingin dibangun, dengan tujuan mengairi sawah dan meningkatkan produksi pangan.

"Karena konsentrasi kita fokus prioritas pada infrastruktur dan pangan. Perlu air didapat dari waduk, dialirkan lewat irigasi," kata Jokowi.

(dnl/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads