Roadshow Sosialisasi Sidang Tahunan ke-41 Islamic Development Bank

Roadshow Sosialisasi Sidang Tahunan ke-41 Islamic Development Bank

Advertorial - detikFinance
Senin, 25 Apr 2016 00:00 WIB
Jakarta - Tahun ini Indonesia telah ditunjuk sebagai negara tuan rumah Sidang Tahunan Islamic Development Bank (ST IDB) ke 41 yang akan diselenggarakan pada tanggal 15-19 Mei 2016 di Jakarta Convention Center dan akan dibuka oleh Presiden RI. ST IDB merupakan pertemuan tahunan Governor IDB dari 56 negara anggota untuk membahas hal-hal strategis terkait dengan rencana kerja IDB dan organisasi yang berada dibawah IDB Group.


Governor IDB untuk masing-masing negara diwakili oleh Menteri Keuangan atau Menteri Ekonominya. Selain akan diselenggarakan board of governor meeting, pada ST IDB kali ini akan diselenggarakan kegiatan lain seperti seminar dan exhibition inovatif yang akan diisi oleh negara anggota IDB termasuk Indonesia.

ST IDB tahun ini mengambil tema "Enhancing Growth and Poverty Alleviation through Infrastructure Development and Financial Inclusion (Penguatan Pertumbuhan dan Pengentasan Kemiskinan melalui Pembangunan Infrastruktur dan Keuangan Inklusif)."

Indonesia sebagai middle income country yang secara progresif membangun infrastruktur dan sumber daya menuju negara maju berbasis teknologi tinggi mengajak IDB Group untuk mendukung pembangunan Indonesia melalui kerangka MCPS (Member Country Partnership Strategy).

IDB dan Pemerintah Indonesia akan menandatangani MCPS 2016-2020 yang bertemakan 'Supporting Smart, High and Inclusive Growth' dengan menitikberatkan pada pembangunan infrastruktur, pengembangan sumber daya manusia, pengembangan sistem keuangan Islam, sektor swasta dan program Reverse Linkages.

Untuk mempromosikan dan mensosialisasikan Sidang Tahunan IDB ke 41 yang juga akan disertai dengan rangkaian exhibition internasional dan 29 sesi seminar ekonomi syariah, pada Selasa, 26 April 2016 akan diadakan roadshow di Lombok dan Surabaya.

Pemilihan Lombok di Provinsi Nusa Tenggara Barat berkaitan dengan rencana pembangunan infrastruktur maritim Global Hub Bandar Kayangan yang didukung dengan fasilitas kilang dan penyimpanan bahan bakar minyak. Global Hub ini akan memfasilitasi kapal-kapal extra large yang sudah kesulitan melalui selat Malaka dan sekarang sudah mulai melintasi selat Lombok.

Roadshow di Lombok akan menghadirkan  President of the Islamic Development Bank - Ahmad Mohamed Ali Al-Madani, Menteri Keuangan Republik Indonesia - Bambang P.S. Brodjonegoro dan Gubernur NTB - M Zainul Majdi  dalam sebuah forum panel strategis perumusan pembangunan dan pembiayaan infrastruktur syariah.

Sementara pemilihan Surabaya berkaitan dengan  keberhasilan pemberdayaan ekonomi mikro dan alih profesi para pekerja informal menjadi pelaku usaha mikro melalui program dan penyaluran pembiayaan mikro.

Roadshow di Surabaya akan menghadirkan President of the Islamic Development Bank - Ahmad Mohamed Ali Al-Madani,  Menteri Agama - Lukman Hakim Saifuddin - dan  Walikota Surabaya Tri Rismaharini dalam sebuah forum panel strategis. Acara  akan dilaksanakan di UIN Sunan Ampel dan diakhiri dengan peresmian gedung Twin Tower UIN Sunan Ampel.

(adv/adv)
Berita Terkait