Ada 19.210 Lowongan CPNS, Lulusan SLTA Bisa Daftar

Ada 19.210 Lowongan CPNS, Lulusan SLTA Bisa Daftar

Fadhly F Rachman - detikFinance
Selasa, 11 Jul 2017 16:05 WIB
Lowongan CPNS (Foto: Rachman Haryanto)
Jakarta - Pemerintah hari ini membuka lowongan menjadi CPNS untuk tiga profesi, yakni Hakim, Petugas Tahanan atau Sipir, dan Analisis Imigrasi dengan total 19.210 orang.

Apa saja syaratnya?

Untuk kategori profesi Hakim, Mahkamah Agung (MA) menyiapkan sejumlah kualifikasi untuk ditempatkan di peradilan umum, peradilan agama dan peradilan tata usaha negara. Untuk posisi calon hakim ini, kualifikasi hanya untuk sarjana (S1) hukum, sarjana (S1) syariah dan sarjana (S1) hukum Islam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk kategori profesi Penjaga Tahanan atau Sipir, persyaratan yang diberikan Kementerian Hukum dan HAM (Kememkumham) ialah pelamar memiliki kualifikasi SLTA Sederajat yang menguasai komputer.

Kemudian untuk kategori profesi Analisis Keimigrasian, persyaratan yang diberikan Kemenkumham ialah pelamar memliki kualifikasi sarjana (S1) untuk beberapa jurusan. Dan untuk 19 jabatan lainnya di Kemenkumhan, kualifikasi yang dicari ialah sarjana (S1) dan D-III dari beberapa jurusan.

Masyarakat yang ingin melamar dapat melihat informasi resmi terkait dengan persayaratan pendaftaran dan jadwal dapat diakses paling lambat pukul 24.00 WIB, di berbagai situs. Antara lain:

a. Situs Kementerian PANRB: www.menpan.go.id
b. Situs BKN: https://sscn.bkn.go.id
c. Situs Mahkamah Agung: https://www.mahkamahagung.go.id, http://badilum. mahkamahagung.go.id, http://badilag.mahkamahagung.go.id, http://ditjenmiltun. mahkamahagung.go.id/
d. Situs Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia: http://cpns.kemenkumham2017.go.id (dna/dna)

Hide Ads