BKPM Yakin Kerusuhan Batam Tak Ganggu Investasi Asing

BKPM Yakin Kerusuhan Batam Tak Ganggu Investasi Asing

Gunawan Mashar - detikFinance
Jumat, 23 Apr 2010 13:37 WIB
Jakarta -

Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) meyakini kerusuhan yang dilakukan oleh karyawan di PT Drydocks World kemarin, tidak akan mengganggu iklim investasi. BKPM akan meyakinkan para investor bahwa kerusuhan tersebut adalah persoalan pada 1 perusahaan saja.

Demikian disampaikan oleh Kepala BKPM Gita Wirjawan ketika ditemui usai rapat di kantor Wapres, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (23/4/2010).

"Dari sisi iklim investasi, kami juga sudah melakukan diskusi dengan para Dubes yang terkait dengan kenegaraan yang ada di perusahaan di Batam itu. Kami garis bawahi saja apapun yang terjadi di Batam ini amat company specifik. Ini tidak unik mengenai Indonesia, dan ini bagian kecil dari 1 perusahaan yang besar di Batam," tuturnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gita mengatakan dirinya pada hari ini akan segera mengunjungi lokasi pabrik tempat kerusuhan tersebut berlangsung. Dirinya berencana untuk duduk bersama dengan manajemen perusahaan tersebut untuk menggali penyebab kerusuhan.

"Lalu untuk kepentingan menjaga iklim investasi yang sudah membaik, kami akan duduk bersama dengan para pengusaha yang diwakili oleh para foreign chamber," ujarnya.

Dalam 3 hari ini, Gita mengatakan, dirinya akan terus berkomunikasi dengan perwakilan negara-negara yang ada di Batam. Lalu Gita akan meyakinkan kepada para investor tersebut agar tidak terganggu dengan kerusuhan yang terjadi.

(dnl/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads