βApmiso dengan komunitas lebih kurang 4 juta orang siap menyiapkan hidangan menu bakso, untuk Presiden Barack Obama saat di Jakarta,β kata Ketua Umum Apmiso Trisetyo Budiman kepada detikFinance, Jumat (29/10/2010).
Sebelumnya, Apmiso bersikeras akan menghidangkan makanan bakso kepada Presiden AS Barack Obama pada rencanaΒ kunjungan kenegaraannya ke Indonesia tanggal 20-22 Maret 2010. Meski pada saat itu, para pedagang bakso harus gigit jari karena Obama batal datang. Selain itu para pedagang bakso itu juga terbentur protokoler Istana Negara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti diketahui, Gedung Putih mengumumkan bahwa Presiden AS Barack Obama akan berkunjung ke Indonesia pada 9 November mendatang. Ibu Negara AS Michelle Obama akan menyertai suaminya dalam kunjungan itu.
Namun kedua putri Obama, Sasha dan Malia tak bisa ikut. Sebab keduanya harus bersekolah. Demikian seperti diberitakan kantor berita AFP, Jumat (29/10/2010).
Gedung Putih menyatakan, Obama akan berkunjung ke Indonesia pada 9 November usai mendatangi India. Di hari itu Obama akan mengadakan pertemuan dan konferensi pers bersama Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono.
Keesokan harinya, Obama akan berkunjung ke Masjid Istiqlal, masjid terbesar di Jakarta pada 10 November. Setelah itu, Obama menurut rencana akan berpidato di sebuah tempat terbuka yang bisa disaksikan banyak orang.
(hen/ang)











































