βSekitar 20-an WK yang akan ditawarkan melalui tender regular dan direct tender,β ujar Dirjen Migas, Kementerian ESDM, Evita Herawati Legowo di Kantor Kementerian ESDM, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (29/10/2010).
Berdasarkan data yang diperoleh detikFinance, dari 24 WK Migas tersebut, 19 blok migas akan ditawarkan melalui tender reguler dan 5 WK melalui direct proposal.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara lima blok migas yang ditawarkan melalui direct proposal yaitu blok Gurita, South Betung, Sumbagsel, Damar dan Arafura Sea II.
Sedangkan untuk tender tahap I 2010, Evita menyatakan pihaknya berencana untuk mengumumkan dalam dua sampai tiga minggu ke depan.
Sebelumnya, Pemerintah telah menawarkan 18 wilayah kerja minyak dan gas bumi serta 9 wilayah kerja gas metana batubara (coal bed methane/CBM) dalam tender tahap pertama 2010.
βMudah-mudahan dalam 2-3 minggu ini bisa segera saya umumkan. Yang direct sudah ada pemenangnya, tapi saya belum berani umumkan. Tapi hasilnya bagus, lumayan,β tambahnya.
(epi/ang)











































