Tinjau Jalur Mudik Surabaya-Bali, Wamenhub Pakai Pesawat Hingga Kapal Laut

Tinjau Jalur Mudik Surabaya-Bali, Wamenhub Pakai Pesawat Hingga Kapal Laut

- detikFinance
Rabu, 16 Jul 2014 14:21 WIB
Tinjau Jalur Mudik Surabaya-Bali, Wamenhub Pakai Pesawat Hingga Kapal Laut
Banyuwangi - Wakil Menteri Perhubungan (Wamenhub) Bambang Susantono meninjau kesiapan Lebaran untuk rute Surabaya-Bali.

Mulai pagi hingga malam hari ini, beberapa jenis transportasi seperti darat hingga udara ditinjau oleh Bambang bersama rombongan.

Pagi tadi, Bambang dan rombongan menggunakan pesawat terbang ATR 72-600 Garuda Indonesia. Rombongan bertolak dari Surabaya menuju Bandara Notohadinegoro, Jember. Menurutnya, pembukaan rute baru oleh Garuda Indonesia dari Surabaya-Jember bisa membantu masyarakat untuk kedua wilayah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari Jember, bersama rombongan mantan Ketua Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) ini menggunakan kereta inspeksi berwarna kuning menuju ke Banyuwangi. Ada beberapa catatan dan langkah yang dilakukan demi lancarnya jalur mudik di jalur kereta di kedua titik yaitu Jember dan Banyuwangi.

"Kita lihat kesiapan mereka untuk mudik Lebaran, ada yang ditempatkan di jalur perlintasan, standby. Saya melihat sudah ok, kondisi track sudah ok," jelas Bambang, Rabu (16/7/2014)

Di Banyuwangi, peninjauan dilanjutkan menuju Pelabuhan Ketapang dan rombongan menyeberang menuju ke Gilimanuk, Bali. Bambang meninjau kesiapan angkutan penyeberangan laut.

Dari Gilimanuk, kemudian Bambang dan rombongan juga akan berangkat menggunakan jalur darat menuju Bandara Ngurah Rai untuk kembali ke Jakarta menggunakan pesawat udara.

"Dengan harapan nanti Lebaran sudah siap. Jadi saya ini peninjauan multimoda," kata Bambang.

(hen/hen)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads