Setiawan Wangsaatmaja, Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB), meminta maaf atas ketidaknyaman ini.
"Server kami memang sempat down. Secepatnya akan normal kembali, sekarang proses sedang terus berjalan," katanya kepada detikFinance, Rabu (20/8/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejauh ini, sudah berhasil diunggah (upload) formasi dari 30 instansi di tingkat pusat. Masing-masing membuka sekitar 50-60 lowongan.
"Sedangkan yang masih dalam proses upload ada 167 instansi. Sabar saja, masih ada waktu sekitar dua minggu," kata Setiawan.
Bagi para calon pelamar, Setiawan berpesan agar tidak asal mengklik instansi. "Kalau sudah sekali klik, maka otomatis terkunci. Tidak bisa lagi mendaftar ke instansi lain. Jadi kalau instansi yang diinginkan belum ada formasinya, ditunggu saja," paparnya.
(hds/ang)











































