PNS Tak Produktif Kalau Kantor Jauh dari Rumah, Pertimbangkan Sebelum Melamar

PNS Tak Produktif Kalau Kantor Jauh dari Rumah, Pertimbangkan Sebelum Melamar

- detikFinance
Senin, 25 Agu 2014 14:24 WIB
PNS Tak Produktif Kalau Kantor Jauh dari Rumah, Pertimbangkan Sebelum Melamar
Jakarta - Kepala Suku Dinas Tenagakerja dan Transmigrasi (Kasudin Nakertrans) Dwi Untoro mengeluhkan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memiliki tempat tinggal jauh dari tempat kerjanya.

Menurutnya, hal tersebut dapat mengganggu produktifitas PNS dalam bekerja. Padahal, PNS diwajibkan untuk hadir tepat waktu dengan jam kerja mulai pukul 08.00.

"Mereka disuruh datang pagi, tapi rumahnya jauh, kemudian macet. Sampai tempat kerja kipas-kipas dulu karena lelah di jalan. Itu kan tidak produktif," tutur Dwi di Kantor Walikota Jakarta Selatan, Senin (25/8/2014).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tidak produktifnya para PNS yang bertempat tinggal jauh juga dikontribusi oleh tingginya tingkat stres dalam perjalan dari rumah menuju tempat kerjanya.

"Sampai kantor sudah ada pekerjaan yang menunggu mereka, tapi macet di jalan itu tentu bikin stres ditambah stres pekerjaan. Bagaimana mereka mau memberikan pelayanan dengan baik," tegas dia.

Untuk itu dirinya meminta agar Pemerintah Pusat dapat mempertimbangkan masalah domisili pelamar dalam melakukan seleksi CPNS baru agar kondisi demikian tidak semakin parah dan menurunkan kualitas pelayanan PNS.

"Kita akan menghadapi masyarakat Ekonomi ASEAN. Bagaimana Indonesia mau bersaing dengan negara lain kalau aparaturnya tidak bisa memberi pelayanan yang baik kepada masyarakatnya," pungkasnya.

(ang/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads