Menko Maritim: Tidak Perlu Punya Kantor Baru

Menko Maritim: Tidak Perlu Punya Kantor Baru

- detikFinance
Rabu, 05 Nov 2014 18:05 WIB
Menko Maritim: Tidak Perlu Punya Kantor Baru
Indroyono Soesilo, Menko Kemaritiman
Jakarta - Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo menegaskan dirinya tidak memerlukan kantor baru. Ia mengaku senang berkantor di gedung Badan Pengkajian Penerapan Teknologi (BPPT), meskipun dengan status 'numpang'.

"Tidak perlu punya kantor baru. Tidak perlu punya gedung yang hebat," tegas Indroyono di kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Jakarta, Rabu (5/11/2014).

Selain tidak memerlukan gedung baru, ia juga mengungkapkan tidak memerlukan jumlah pegawai yang banyak. Namun, pegawai yang tidak banyak itu harus melek teknologi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tidak perlu punya orang banyak-banyak, tapi orang itu harus bisa seperti Anda (jurnalis). Bisa MS Word, PowerPoint, Excel. Kalau begitu, Anda kan tidak perlu punya orang banyak-banyak kan?" paparnya.

Bagi Indroyono, pegawai yang ada saat ini dinilai cukup. Meski begitu, dia akan bersyukur jika ada tambahan dari kementerian lain.

"Sekarang organisasinya dulu, sudah diserahkan kepada Bapak Men PAN-RB. Kalau beliau setuju, dilaporkan ke Bapak Presiden dan keluar Peraturan Presiden. Baru kita cari orang untuk mengisi organ-organ tersebut," jelasnya.

(wij/hds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads