Seluruh anggota AAPA yang berjumlah 17 maskapai penerbangan sepakat menunjuk PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) sebagai penyelenggara konferensi ke-59 pada 2015 mendatang.
Garuda Indonesia sudah menjadi anggota AAPA sejak 1967. Director General AAPA Andrew Herdman mengungkapkan Garuda Indonesia telah memilih Bali sebagai tempat berlangsungnya konferensi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Direktur Utama Garuda Indonesia Tbk Emirsyah Satar mengaku pihaknya siap menyelenggarakan acara tahunan ini. Emirsyah yang tahun depan tidak lagi menjabat menegaskan Garuda tetap akan menyelenggarakan acara seperti yang dilakukan di Tokyo.
"Garuda tetap siap (walaupun saya sudah tidak di Garuda Indonesia)," imbuhnya.
Bali dipilih sebagai tempat konferensi karena Pulau Dewata adalah salah satu ikon pariwisata dunia. "Cari tempat yang bisa menjual. Kita tentukan di Bali," kata Emirsyah.
Menurut rencana, acara pertemuan AAPA ke-59 di Bali akan berlangsung pada 12-13 November 2015. Sejumlah agenda akan dibahas seperti, penambahan jumlah anggota AAPA.
"Kita harapkan tahun depan jumlah membership akan bertambah. Seperti Citilink sebenarnya bisa, karena benefit dan bisa bernaung di bawah Garuda. Kita bisa akan bicarakan hal itu di exco selanjutnya. Tetapi harus ada persetujuan dari 2/3 anggota. Lion Air bisa saja mereka daftar, lalu Air Asia juga bisa. Tergantung maskapai itu sendiri," jelasnya.
(wij/hds)











































