RI Ingin Terlibat dalam Proyek Kereta Cepat di Oman

RI Ingin Terlibat dalam Proyek Kereta Cepat di Oman

- detikFinance
Rabu, 17 Des 2014 11:32 WIB
RI Ingin Terlibat dalam Proyek Kereta Cepat di Oman
Foto: AFP
Jakarta - Pemerintah ingin Indonesia dilibatkan dalam proyek pembangunan jalur kereta api (KA) cepat di Oman. Duta Besar Indonesia untuk Oman, Sukanto, mengungkapkan minimal jasa konstruksi Indonesia dapat dilibatkan oleh pemerintah Oman.

"Saya kira jasa konstruksi kita bisa masuk di sana," ungkap Sukanto saat ditemui di Kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag), Jalan Ridwan Rais, Jakarta, Rabu (17/12/2014).

Sukanto menjelaskan, mulai awal tahun depan Oman akan menggarap proyek jalur KA cepat. Tahap pertama proyek pembangunan jalur ini akan menghubungkan kota Sohar menuju Uni Emirat Arab sejauh 500 km. Kemudian rencananya di tahap kedua jalur diperpanjang hingga ke Arab Saudi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kelihatannya sudah mulai tender. Dari Sohar sampai ke Emirat sejauh 500 km," katanya.

Di tempat yang sama, Dirjen Perdagangan Luar Negeri Kemendag Partogi Pangaribuan berharap Indonesia dilibatkan dalam pembangunan itu. Ia mengatakan itu di depan puluhan delegasi bisnis Oman yang hadir dalam kegiatan misi dagang.

"Oman itu sedang bangun jalur KA. Lalu bagaimana kita bisa ikut di sana membangun jalur KA," katanya.

(wij/hds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads