Franky tiba di kantor BKPM Perizinan Terpadu di Kecamatan Curug, Kota Serang, sekitar pukul 8.50 WIB. Kedatangan Franky disambut oleh Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Banten, Rano Karno.
Begitu masuk ke kantor BKPM PT, Franky berbincang dengan salah seorang petugas. Menurut pengakuan sang petugas, proses pengurusan izin usaha di BKPM PT Serang sudah cukup cepat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Franky pun kemudian melontarkan pujian. "Bagus, bagus," ujarnya.
Azhar Lubis, Deputi Bidang Pengendalian Penanaman Modal BKPM, menambahkan bahwa BKPM PT di daerah akan terhubung dengan layanan PTSP di pusat yang baru saja diujicobakan kemarin.
"Nanti akan diintegrasikan dengan PTSP yang di pusat. Jadi investor bisa mengetahui status perizinannya sudah sampai di mana," kata Azhar.
(hds/hds)











































