American Express Bakal PHK 4.000 Karyawan Tahun Ini

American Express Bakal PHK 4.000 Karyawan Tahun Ini

- detikFinance
Kamis, 22 Jan 2015 09:48 WIB
American Express Bakal PHK 4.000 Karyawan Tahun Ini
Foto: Reuters
Jakarta - Perusahaan penerbit kartu kredit asal Amerika Serikat (AS), American Express, berencana melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) terhadap 4.000 karyawan pada 2015. Kebijakan ini ditempuh karena tingginya biaya operasional perusahaan.

American Express, atau yang dikenal dengan nama AmEx, mengalami peningkatan biaya operasional sebesar 3,5% pada kuartal IV-2014 menjadi US$ 3,6 miliar (Rp 43,2 triliun). Pendorong utamanya adalah biaya pemasaran dan gaji pegawai.

PHK akan dilakukan terhadap karyawan di AS dan seluruh dunia. Demikian dikutip dari Reuters, Kamis (22/1/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Langkah ini akan berdampak kepada 4.000 orang, dan bisa menghemat pengeluaran US$ 313 juta (Rp 3,7 triliun)," kata Jeff Campbell, Chief Financial Officer di AmEx.

Per akhir 2013, AmEx mempekerjakan 62.800 karyawan di seluruh dunia. PHK terhadap 4.000 karyawan berarti sekitar 6% dari total pekerja di perusahaan tersebut.

Meski biaya operasional membengkak, sebenarnya laba AmEx masih bisa tumbuh 10,7%. Ini karena pendapatan tumbuh 6,6% menjadi US$ 9,11 miliar (Rp 109 triliun).

(hds/hds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads