Anto, seorang calon penumpang yang datang ke bandara tanpa membawa tiket. Ia awalnya berencana membeli tiket di area bandara namun baru mengetahui hari ini bahwa penjualan tiket sudah tidak bisa dilakukan di terminal sejak kemarin. Sehingga ia harus terbang lebih sore dari target terbang pagi hari ini.
"Tadi saya datang jam 9 pagi, ternyata setelah saya ke counter Lion Air, disana sudah tidak bisa beli tiket langsung. Saya ke sini bawa uang cash dan mau beli," kata Anto saat berbicang dengan detikFinance di Terminal 3 Bandara Soetta, Cengkareng, Senin (2/3/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Anto, kebijakan ini berdampak signifikan baginya, karena sewaktu-waktu dirinya harus berpergian dadakan dengan pesawat terbang. Sehingga pembelian tiket di area bandara sebagai solusi tepat bagi dirinya, namun kini sudah tak bisa lagi.
"Saya biasa beli tiket di bandara. Saya susah dan ribet kalau harus ke biro perjalanan untuk beli tiket," jelasnya.
Dari pantauan detikFinance di Terminal 3 Bandara Soetta, terdapat 2 counter maskapai yang membuka layanan kepada calon penumpang yakni AirAsia dan Lion Air.
Pada kedua counter tersebut, kini sudah berubah nama menjadi customer service. Di depan customer service, di AirAsia dan Lion Air, terdapat pengumuman yang sangat jelas tentang penghapusan penjualan tiket sejak 1 Maret kemarin.
"Demi kenyamanan pelanggan, terhitung mulai 1 Maret 2015 penjualan tiket di bandara ditiadakan. Untuk informasi lebih lanjut silakan menghubungi Contact Center 1500138 atau customer service di Terminal 1, 2 dan 3," tulis pengumuman di depan customer service.
(feb/hen)











































