RI Impor Bibit dan Bubur Bawang Merah

RI Impor Bibit dan Bubur Bawang Merah

Wiji Nurhayat - detikFinance
Jumat, 29 Mei 2015 11:46 WIB
RI Impor Bibit dan Bubur Bawang Merah
Jakarta - Hingga kini, Kementerian Pertanian (Kementan) belum memberikan rekomendasi impor bawang merah segar. Namun dalam waktu dekat, bibit dan bubuk bawang merah impor justru akan masuk, terutama melalui Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.

"Kalau untuk bawang konsumsi itu belum ada. Kalau untuk yang ada dan kita sudah lakukan tindakan Karantina dan akan dilepas itu untuk benih bawang merah," kata Kepala Badan Karantina (Barantan) Kementan Banun Harpini, kepada detikFinance, Jumat (29/05/2015).

Meski belum masuk via Pelabuhan Tanjung Priok, beberapa sampel bibit bawang merah impor β€Žsedang dilakukan tindakan karantina seperti PSAT. Jumlahnya cukup besar yaitu 203 ton.

"β€ŽItu sekarang masih belum masuk, belum dilepas sedang dilakukan tindakan PSAT atau mengandung OPTK (Organisme Pengganggu Tanaman Karantina), atau tidak di Tanjung Priok sekitar 203 ton," tambahnya.

Selain bibit, jenis bawang merah yang diimpor adalah dalam bentuk bubuk. Bubuk bawang merah impor biasanya digunakan untuk keperluan industri, seperti mi instan.

"Ada lagi bawang dalam bentuk bubuk untuk industri," sebutnya.

(Wiji Nurhayat/Wahyu Daniel)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads