RI Akan Bangun LRT, Malaysia Sudah Punya Sejak 15 Tahun Lalu

RI Akan Bangun LRT, Malaysia Sudah Punya Sejak 15 Tahun Lalu

Feby Dwi Sutianto - detikFinance
Selasa, 18 Agu 2015 11:57 WIB
RI Akan Bangun LRT, Malaysia Sudah Punya Sejak 15 Tahun Lalu
foto: ilustrasi LRT di Malaysia
Jakarta - Provinsi DKI Jakarta dan kota di pinggirnya direncanakan tersambung jaringan Light Rail Transit (LRT). Kereta ringan untuk wilayah pinggiran Jakarta itu akan dikembangkan oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yakni PT Adhi Karya Tbk (ADHI) sedangkan kereta ringan di pusat kota akan dikembangkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

Tahap awal, Adhi Karya ditargetkan melakukan groundbreaking LRT pada 17 Agustus 2015. Namun sayangnya, rencana ini harus tertunda.

Disaat pengembangan LRT di Jakarta masih dalam perencanaan matang bahkan masih terganjal perizinan, ternyata Malaysia telah mengoperasikan kereta ringan ini sejak 15 tahun lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di Malaysia LRT sudah beroperasi sekitar 15 tahun lalu," kata Pengamat Transportasi Djoko Setijawarno kepada detikFinance Selasa (18/8/2015).

LRT di Malaysia masuk dalam jaringan Kelana Jaya Line. LRT ini membentang dari Kelana Jaya sampai Gombak. Jalur RLT di Malaysia dibangun dengan konstruksi di bawah tanah hingga melayang.

Selain LRT, Malaysia sudah lebih awal membangun kereta Mass Rapid Transit (MRT). Malaysia membangun MRT dari Sungai Buloh-Kajang sepanjang 51 kilometer (km). Proyek yang dimulai tahun 2011, ditargetkan beroperasi tahun 2016. Sedangkan MRT Jakarta rute Lebak-Bulus fase I sepanjang 15,7 km yang dimulai sejak 2013 akan beoperasi pada tahun 2018.

"MRT Malaysia target operasinya tahun 2016," ujarnya.

(feb/hen)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads