Dalam Sejam, 8 Ton Tomat dan 3 Ton Bawang Ludes Terjual di Pasar Tani

Dalam Sejam, 8 Ton Tomat dan 3 Ton Bawang Ludes Terjual di Pasar Tani

Muhammad Idris - detikFinance
Senin, 24 Agu 2015 10:58 WIB
Dalam Sejam, 8 Ton Tomat dan 3 Ton Bawang Ludes Terjual di Pasar Tani
Jakarta - Kementerian Pertanian (Kementan) kembali menggelar Pasar Tani di halaman Gedung F, Harsono RM, Ragunan, Jakarta Selatan, Senin (24/8/2015). Pasar ini, para petani langsung menjual produk pertaniannya ke masyarakat tanpa rantai distribusi yang panjang.

Dari pantauan detikFinance, Pasar Tani ini langsung diserbu terutama para Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kementan. Bahkan dalam satu jam, sebanyak 8 ton tomat dan 3 ton bawang merah sudah ludes terjual.

"Habisnya lebih cepat dari Pasar Tani lalu. Tomat dari yang kita bawa 16 ton sekarang sudah habis 8 ton lebih nggak sampai sejam. Kalau bawang merah 4 ton sekarang tinggal 1 ton," ungkap Wiwik Hartati, panitia penyelenggara Pasar Tani Kementan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Antusiasme PNS dan masyarakat sekitar yang memborong tomat dan bawang, menurut Wiwit, tak lepas dari harga yang sangat miring yang ditawarkan di Pasar Tani tersebut.

Tomat yang di pasaran seharga Rp 7.000/kg, di Pasar Tani hanya dijual seharga Rp 2.500/kg. Bawang merah ukuran medium yang saat ini pasar seharga Rp 17.000/kg dibanderol hanya Rp 10.000/kg.

"Murah karena langsung dari petani. Tomat itu kita beli dari Garut dan Magelang, sementara bawang merah dari Ngajuk. Jadi harga mereka yang tentukan, kita bantu tempat dan pengiriman saja," jelas Wiwik.

Selain tomat dan bawang, Pasar Tani ini juga menjual 3 komoditas pertanian lainnya. Komoditas tersebut yakni telur yang dijual Rp 21.000/kg, cabai rawit Rp 30.000/kg, dan daging ayam Rp 30.000/ekor.

(rrd/rrd)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads