Para taruna yang dilantik tersebut terdiri dari 386 orang bergelar sarjana terapan perikanan angkatan ke-47, dan 17 orang bergelar magister terapan perikanan angkatan ke-3.
"Penyertaan pelantikan wisuda. Hari ini Sabtu tanggal 29 Agustus 2015 saya lantik sebagai insan Sekolah Tinggi Perikanan sebanyak 386 orang mendapatkan gelar sarjana, dan 17 orang magister terapan perikanan, serta segala hak dan kewajibannya," ujar Susi, saat melantik wisudawan-wisudawati Sekolah Tinggi Perikanan, di Gedung Mina Bahari III, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta Pusat, Sabtu (29/8/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Selamat buat yang lulus. Bukan tidak boleh atau kita melarang bekerja di luar negeri. Tapi coba bangun perikanan kita sendiri agar bisa jadi poros maritim dunia," ucap Susi.
Dalam wisuda yang digelar di Gedung Mina Bahari 3, Jakarta Pusat ini, Susi mewisuda angkatan 47 dengan 6 keahlian yang meliputi tekhnologi penangkapan ikan, pengolahan hasil perikanan, permesinan perikanan, tekhnologi akukultur, pengelolaan sumber daya perairan, dan penyuluhan perikanan.
(rrd/rrd)











































