Di Depan Pengusaha, Menkeu: Secara Umum Ekonomi Masih Bagus

Di Depan Pengusaha, Menkeu: Secara Umum Ekonomi Masih Bagus

Muhammad Idris - detikFinance
Senin, 07 Sep 2015 11:25 WIB
Di Depan Pengusaha, Menkeu: Secara Umum Ekonomi Masih Bagus
Jakarta -

Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brodjonegoro pagi ini menghadiri acara diskusi soal 'Daya Tahan Ekonomi Indonesia'. Diskusi ini dihadiri oleh para pengusaha Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi).

Dalam diskusi tersebut, Bambang membahas sejumlah permasalahan ekonomi dengan sejumlah pengusaha yang tergabung di Hipmi. Salah satu yang dibahas Bambang adalah soal kondisi ekonomi terkini.

Acara diakusi ekonomi tersebut digelar di Sekretariat Relawan Merah Putih, Jalan Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat. Acara berlangsung dari pukul 10.00. Senin (7/8/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain Bambang, hadir dalam acara tersebut Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Budi Gunadi Sadikin, Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Tito Sulistio, dan Ketua Umum Hipmi Bahlil Lahadalia.

"Kita lihat ekonomi secara makro kita sebenarnya bagus. Pertama, karena fundamental kita masih kuat, kita bisa di atas bisa di bawah. Ekonomi kita seperti siklus perusahaan. Kadang di bawah kadang di atas," kata Bambang membuka acara diskusi.

Menurut Bambang, Banyak masyarakat yang terlalu takut pada kondisi ekonomi saat ini. Padahal menurutnya secara umum, kondisi ekonomi Indonesia masih baik.

"Secara umum kita masih bagus. Makanya, kita harus siap pada kondisi apa pun, pas kita di atas, kita banyak terlena, sehingga ketika harga komoditas jatuh kita tidak siap," katanya.

Perlambatan ekonomi Indonesia selama ini salah satunya karena turunnya harga komoditas seperti tambang hingga perkebunan yang selama ini menjadi penggerak ekonomi nasional. Turunnya harga komoditas karena kondisi ekonomi dunia yang lesu, termasuk melambatnya ekonomi China. Indonesia masih mencatat pertumbuhan ekonomi 4,7% pada semester I-2015.

(hen/hen)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads