Menaker Sebut Paket Kebijakan Jokowi Bisa Kurangi PHK

Menaker Sebut Paket Kebijakan Jokowi Bisa Kurangi PHK

Lani Pujiastuti - detikFinance
Senin, 26 Okt 2015 12:37 WIB
Menaker Sebut Paket Kebijakan Jokowi Bisa Kurangi PHK
Jakarta - Lima paket kebijakan ekonomi telah diluncurkan Presiden Jokowi. Paket-paket kebijakan ini diyakini mampu menciptakan lapangan kerja dan dan mengurangi pemutusan hubungan kerja (PHK).

Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri sudah terasa dampaknya dalam upaya penciptaan lapangan kerja baru, secara langsung maupun tak langsung.

"Paket deregulasi soal invesiasi, insentif listrik, harga BBM serta insentif lainnya sangat bisa mengurangi angka PHK. Kalau paket kan memang judulnya soal penciptaan lapangan kerja," kata Menaker Hanif Dhakiri, di kantornya usai membuka Rapat Koordinasi Pengawasan dan Pendendalian Keuangan di Ruang Tri Darma Kemnaker, Jakarta, Senin (26/10/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, dengan terbukanya peluang lapangan kerja baru, bisa menekan angka PHK.

"Bagaimana bisa sebanyak mungkin menghasilkan peluang penciptaan lapangan kerja. Peluang bertambah, angka PHK akan menurun. Peluang kesempatan kerja akan didorong oleh kebijakan tersebut," katanya.

Hanif tidak memungkiri adanya kelebihan suplai tenaga kerja masih menjadi tantangan. Selain itu, kementeriannya terus mendorong agar perusahaan memberi hak buruh melaksanakan tanggung jawab norma ketenagakerjaan yang ada.

"Realitas problem over supply tenaga kerja masih menjadi tantangan. Upah pasti harus diberikan oleh pengusaha dan kepesertaan BPJS. Kami terus mendorong agar terjadi perluasan tingkat kepatuhan dunia usaha terhadap norma," pungkasnya.

(hen/hen)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads