Dalam Data Direktorat Jenderal Bina Marga tercatat, setidaknya ada 3 jembatan panjang yang akan dibangun pemerintah melalui Kementerian PU dan Perumahan Rakyat di sejumlah kawasan di Indonesia Timur yaitu, Jembatan Teluk Kendari di Kendari Sulawesi Tenggara sepanjang 1,3 km, Jembatan Holtekamp di Jayapura sepanjang 733 meter.
Ada pula, Jembatan Pualau Balang II di Balik Papan Kalimantan Timur sepanjang 804 meter yang merupakan kelanjutan dari pembangunan jembatan Pulau Balang I dengan total panjang keseluruhan jembatan Pulau Balang I dan II mencapai 1,27 Km.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain jembatan-jembatan yang akan dibangun tersebut, ada pula jembatan bentang panjang yang telah selesai dibangun dan diresmikan pengoperasiannya seperti Jembatan Ir Soekarno di Manado Sulawesi Utara Sepanjang 1,1 km.
Ada pula jembatan yang terus dikebut proses penyelesaiannya seperti Jembatan Merah Putih di Ambon Maluku sepanjang 1,1 km.
"Ini sejalan dengan semangat nawa cita Pak Jokowi, bahwa harus membangun dari pinggiran," ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono ditemui di kantornya, Senin (26/10/2015) malam.
(dna/ang)











































