Menteri BUMN Rini Soemarno dan seratusan direksi BUMN hari ini mengunjungi Pulau Karimun Jawa, salah satu daya tarik pulau ini adalah keindahan bawah lautnya yang bisa dinikmati dengan snorkeling atau menyelam di permukaan.
Hal tersebut juga dilakukan Rini Soemarno, namun sebelum snorkeling, sebelumnya Rini sedikit 'menjebak' beberapa direktur utama BUMN. Ceritanya seperti ini. Berdasarkan pengamatan detikFinance, Sabtu (21/11/2015), awalnya Rini setelah meninjau penangkaran hiu, mengunjungi Pulau Menjangan Besar.
Di pulau tersebut, beberapa staf dan direktur BUMN sudah lebih dulu melakukan snorkeling bersama. Namun, saat itu Rini nampaknya tidak berminat untuk snokeling. Ia bersama Direktur Utama Angkasa Pura I Sulistyo Wimbo Hardjito, Dirut Pelindo II RJ Lino, Dirut Bank Mandiri Budi Gunadi Sadikin, dan Bank BRI Asmawi Syam lebih memilih untuk pergi ke bibir pantai dan menikmati pemandangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bu bahaya, di sini karangnya tajam," kata salah satu dirut BUMN. Tapi Rini tetap saja berjalan sampai akhirnya diujung karang, Rini tiba-tiba memutuskan untuk ikut snorkeling.
Rini lantas meminta stafnya untuk membantunya memakai pelampung dan kacamata renang khusus snorkeling. Burr.. Rini langsung berenang. Melihat Rini yang sudah nyebur ke laut, para direksi yang mendampingi Rini sebelumnya tampak kebingungan, alasannya mereka masih mengenakan kaos, celana panjang, serta sepatu lengkap.
Tak tahu apa yang ada di dalam pikiran para direksi tersebut, mereka pun akhirnya memutuskan ikut berenang snokeling bersama Rini Soemarno, dengan pakaian lengkap.
(rrd/rrd)











































