Pelabuhan Kalibaru atau 'New Priok' di Jakarta Utara merupakan warisan dari RJ Lino saat masih memimpin PT Pelindo II (Persero). Proyek yang bernilai Rp 22,66 triliun dan dibiayai tanpa campur tangan APBN ini, dinilai akan tetap berjalan sesuai rencana.
Peresmian atau soft launching dari pengoperasian pelabuhan pendukung 'Tol Laut' ini akan tetap dilaksanakan di awal 2016.
"Di sana sudah ada tim dan tetap berjalan, termasuk rencana pengembangan New Sorong. Itu ada tim juga yang menangani," Kata Direktur Keuangan Pelindo II, Orias Petrus Moedak kepada detikFinance, Rabu (23/12/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita akan koordinasi," sebutnya.
Orias mengaku baru mengetahui pemberhentian Lino pada sore tadi. Pada pagi hingga siang hari, ia masih bertemu Lino di kantor pusat Pelindo II di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
"Tadi beliau masih ngantor terus sore beliau pulang," sebutnya.
(feb/hns)











































