Kesembilan BUMN tersebut adalah PT Askrindo (Persero), PT Bahana PUI (Persero), PT Bhanda Ghara Reksa (Persero), PT Istaka Karya (Persero), PT Pegadaian (Persero), PT Pelni (Persero), PT PAL (Persero), PT Pupuk Indonesia (Persero), dan PT Taspen (Persero).
Perayaan Hari Ulang Tahun Kementerian BUMN dan 9 BUMN lainnya ini diselenggarakan di Grand Ballroom Kantor Pusat Pertamina, Jakarta Pusat, Rabu (13/4/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Semua tamu undangan yang menghadiri acara tahunan ini kompak mengenakan kemeja putih dan bawahan hitam. Semua tamu dari berbagai BUMN yang hadir tampak sumringah menghadiri perayaan hari jadi perusahaan milik negara tersebut. Terdapat sekitar ratusan tamu undangan yang turut memadati Ballroom di Kantor Pusat Pertamina tersebut.
![]() |
Acara perayaan hari ulang tahun ini dimulai pada pukul 8.30 WIB dan dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya bersama-sama. (drk/drk)













































