Tax Amnesty Bisa Gairahkan Pasar Properti RI

Tax Amnesty Bisa Gairahkan Pasar Properti RI

Dina Rayanti - detikFinance
Kamis, 14 Apr 2016 14:00 WIB
Tax Amnesty Bisa Gairahkan Pasar Properti RI
Foto: Febri Angga Palguna
Jakarta - Seiring melemahnya ekonomi, saat ini tren penjualan properti di tanah air di kuartal I-2016 masih lesu. Saat ini tingkat hunian dan tingkat penjualan properti masih menurun.

Namun adanya kebijakan tax amnesty yang akan diterapkan pemerintah dinilai bisa meningkatkan pasar properti.

"Saya pikir tax amnesty untuk kita di dunia properti kita sangat menunggu itu, karena sektor konsumer properti yang konsumsi itu yang residensial, nah yang residensial sekarang ini oenurunannya terlalu dalam, itu perlu diberikan tenaga dan tenaga itu bisa datang dari tax amnesty," ungkap Vice Chairman Investment Cushman and Wakefield Indonesia, Handa Sulaiman, kepada detikFinance, di kantornya, Jakarta, Kamis (14/4/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat ini, pasar apartemen untuk kelas menengah, menengah ke atas, dan atas menurun. Ia menilai, kebijakan tax amnesty tersebut bisa membuat orang Indonesia untuk menggunakan uangnya untuk belanja lagi.

"Tax amnesty itu membuat orang Indonesia bisa belanja lagi lah, menurut saya signifikan angkanya untuk pertumbuhan properti, karena menurut saya yang middle-upper juga banyak kok yang taruh uangnya di luar, jadi ini bisa cukup membantu," kata Handa.

Di kelas menengah penurunannya mencapai 41,5% , menengah ke atas penurunannya mencapai 24,7% sementara di kelas atas penurunannya 16,5% dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu. (wdl/wdl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads