Wamenkeu Undang Pejabat ESDM Rapat di Kantornya

Wamenkeu Undang Pejabat ESDM Rapat di Kantornya

Ardan Adhi Chandra - detikFinance
Senin, 09 Mei 2016 10:10 WIB
Wamenkeu Undang Pejabat ESDM Rapat di Kantornya
Foto: Ardan Adhi Chandra
Jakarta - Kementerian Keuangan mengadakan rapat dengan Kementerian ESDM di Gedung Djuanda I Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat. Rapat diagendakan pada pukul 09.00 WIB di lantai 3 Gedung Djuanda I.

Beberapa pejabat dan eselon I Kementerian ESDM tampak datang bergantian sebelum dimulainya rapat pada pukul 09.00 WIB. Kedatangan para pejabat tersebut mewakili Menteri ESDM Sudirman Said yang tengah melakukan kunjungan kerja ke Kalimantan.

"Yang datang Sekjen ESDM Teguh Pamuji, Irjen Mochtar Husein, Dirjen EBTKE Rida Mulyana, Dirjen MigasΒ  I Gusti Nyoman Wiratmaja Puja, dan Dirjen Mineral dan Batu Bara Bambang Gatot," terang salah seorang staf Kementerian ESDM Kris kepada detikFinance di Gedung Djuanda I, Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Senin (9/5/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tampak juga Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro sampai di kantornya pada pukul 09.35 WIB sengan kemeja batik lengan panjang tanpa memberikan keterangan apapun.

Belum dapat diketahui dengan pasti perihal apa yang akan dibahas pada rapat kali ini karena dijadwalkan cukup mendadak.

"Belum tahu baru diundang kan belum ada schedule-nya, ini juga dadakan tadi saya dihubungi," ujar Kris. (ang/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads