Kemenkeu dan Kementerian ESDM Rapat 1 Jam, Ini Hasilnya

Kemenkeu dan Kementerian ESDM Rapat 1 Jam, Ini Hasilnya

Ardan Adhi Chandra - detikFinance
Senin, 09 Mei 2016 10:42 WIB
Kemenkeu dan Kementerian ESDM Rapat 1 Jam, Ini Hasilnya
Foto: Ardan Adhi Chandra
Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengadakan rapat dengan Kementerian ESDM di Gedung Djuanda I Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat. Rapat berjalan sekitar satu jam dari pukul 09.00 WIB.

Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, Teguh Pamuji, mengatakan rapat tersebut membahas laporan keuangan kementerian.

"Soal temuan BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) untuk LKPP. Nanti jam setengah 1 rapat di BPK. Kan kita sudah ambil final untuk yang LKPP, Laporan Keuangan Pemerintah Pusat," katanya ditemui di Gedung Djuanda I, Kemenkeu, Jakarta Pusat, Senin (9/5/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rapat dihadiri oleh beberapa pejabat dan eselon I Kementerian ESDM mewakili Menteri ESDM Sudirman Said yang tengah melakukan kunjungan kerja ke Kalimantan.

"Yang datang Sekjen ESDM Teguh Pamuji, Irjen Mochtar Husein, Dirjen EBTKE Rida Mulyana, Dirjen Migas  I Gusti Nyoman Wiratmaja Puja, dan Dirjen Mineral dan Batu Bara Bambang Gatot," terang salah seorang staf Kementerian ESDM.

Dari pihak Kemenkeu, yang hadir adalah Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Mardiasmo. (ang/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads