Permintaan tersebut direspons sejumlah menteri terkait, salah satunya Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman. Setelah sebelumnya menemui produsen ayam skala besar, giliran produsen minyak goreng yang disambangi menteri asal Sulawesi Selatan ini.
Amran yang mengenakan batik berkelir coklat ini datang pukul 10.30 WIB ke pabrik minyak goreng PT Salim Ivomas Pratama Tbk, milik Salim Group, di Kawasan Industri Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (3/6/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya belum sampai ke sini katanya sudah diturunkan harganya 5,5% dari produsen. Turun mulai hari ini dari produsen, nggak ada alasan harga naik," kata Amran di sela-sela kunjungan tersebut.
Selain meminta menurunkan harga, dirinya juga meminta produsen-produsen besar untuk menambah volume produksi, serta menjual langsung lewat operasi pasar (OP) di sejumlah daerah.
"Satu dua hari di konsumen harus turun. Saya minta volumenya ditambah, unlimited. Kemudian tolong lakukan operasi pasar agar masyarakat tenang, harga stabil, dan stok tersedia," ujar Amran. (feb/feb)











































