Jelang Lebaran, Batik Air Tambah Rute Baru dan Frekuensi

Jelang Lebaran, Batik Air Tambah Rute Baru dan Frekuensi

Feby Dwi Sutianto - detikFinance
Jumat, 10 Jun 2016 20:24 WIB
Jelang Lebaran, Batik Air Tambah Rute Baru dan Frekuensi
Foto: Irwan Nugroho
Jakarta - Batik Air akan menambah beberapa rute baru dan penambahan frekuensi penerbangan.

Batik Air akan menghubungkan Ibu Kota Jakarta melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan juga Kota Surabaya melalui Bandar Udara Internasional Juanda menuju 2 kota di Pulau Sulawesi yaitu Kendari melalui Bandara Internasional Haluoleo dan Palu melalui Bandara Mutiara SIS Al-Jufrie, serta satu kota di Pulau Maluku yaitu Ternate melalui Bandar Udara Sultan Babullah.

Dalam menghubungkan kota-kota tersebut, Batik Air di beberapa titik akan melewati Kota Makassar melalui Bandara Internasional Sultan Hassanudin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penambahan rute dan jam terbang ini akan mulai beroperasi dan melayani penumpang angkutan udara pada tanggal 17 Juni 2016.

"Penambahan rute dan frekuensi penerbangan ini merupakan salah satu destinasi dari sekian rute yang kami ajukan dan telah terealisasi untuk siap terbang melayani masyarakat pada 17 Juni 2016 nantinya. Kami berharap dengan tersedianya rute ini masyarakat akan lebih mudah untuk melakukan perjalanan udaranya dalam mengakses daerah-daerah di kota tersebut, sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian dan pariwisatanya," ujar Public Relations Manager Lion Air Group, Andy M Saladin dalam keterangan tertulisnya, Jumat (10/6/2016).

Andy menambahkan bahwa penambahan rute baru tersebut juga untuk mendukung dan mengakomodir masyarakat menjelang hari raya Lebaran.

Seperti yang diketahui bahwa Batik Air sampai dengan saat ini telah terbang ke 25 rute yang tersebar di Indonesia dan 1 rute internasional menuju Singapura. Dengan frekuensi penerbangan per harinya mencapai 180 flights yang dioperasikan dengan armadanya saat ini berjumlah 36 unit yang terbagi dalam tipe Boeing 737-800NG, Boeing 737-900ER, dan Airbus A320.

Berikut Ini Daftar Rute Baru dan Penambahan Frekuensi Batik Air:
  • JAKARTA-KENDARI (Rute Baru)
  • KENDARI-MAKASSAR (Rute Baru)
  • MAKASSAR-KENDARI (Rute Baru)
  • KENDARI-MAKASSAR-JAKARTA (Rute Baru)
  • JAKARTA-MAKASSAR-TERNATE (Rute Baru)
  • TERNATE-MAKASSAR-JAKARTA (Rute Baru)
  • KENDARI-MAKASSAR-SURABAYA (Rute Baru)
  • SURABAYA-MAKASSAR-KENDARI (Penambahan Frekuensi)
  • SURABAYA-MAKASSAR-PALU (Penambahan Frekuensi)
  • PALU-MAKASSAR-JAKARTA (Penambahan Frekuensi)
(feb/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads