Catatan Jonan ke Bandara Sultan Thaha yang Diresmikan Jokowi

Catatan Jonan ke Bandara Sultan Thaha yang Diresmikan Jokowi

Ardan Adhi Chandra - detikFinance
Kamis, 21 Jul 2016 13:40 WIB
Catatan Jonan ke Bandara Sultan Thaha yang Diresmikan Jokowi
Foto: Ardan Adhi Chandra
Jambi - Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan mengapresiasi terminal baru Bandara Sultan Thaha di Jambi yang diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini.

Namun, Jonan menilai masih ada beberapa tambahan fasilitas kebandarudaraan yang perlu dibangun pada Bandara Sultan Thaha di sisi udara (air side).

Pertama, Jonan meminta PT Angkasa Pura II (Persero) memasang fasilitas Instrument Landing System (ILS) untuk mempermudah pesawat yang akan take off atau landing saat jarak pandang terganggu oleh asap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Selain itu, pepohonan di kawasan bandara perlu sedikit dirapikan untuk menjamin keselamatan penerbangan.

"ILS ini mesti dikerjakan segera dengan AP II dan AirNav. Waktu saya mendarat harus ada perapian sisi udara. Kalau nggak ada ILS dipasang mungkin kurang efektif. Pohon besar dirapikan, kalau sisi udara harus rapi," kata Jonan saat acara peresmian terminal baru Bandara Sultan Thaha, Jambi, Kamis (21/7/2016).

Bandara Sultan Thaha juga diharapkan dapat menjadi penghubung bandara-bandara lainnya di Provinsi Jambi sehingga mempermudah akses masyarakat.



"Bandara ini juga diharapkan mendukung bandara-bandara yang dulu dikatakan bandara perintis. Sekarang sudah tidak ada bandara perintis," tutur Jonan.

Jonan juga mengatakan bahwa bandara-bandara kecil di Jambi nantinya harus bisa didarati minimal oleh pesawat Hercules dan ATR.



"Harus bisa didarati Hercules dan ATR sehingga apabila ada bencana yang tidak kita harapkan bantuan bisa datang cepat," tutup Jonan.

Jokowi Minta Bandara Harus Tersambung Kereta, Ini Respons Jonan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta bandara harus tersambung dengan jaringan transportasi seperti bus hingga kereta bandara. Hal ini disampaikan Jokowi saat meresmikan terminal baru di Bandara Sultan Thaha, Jambi pagi tadi,

Jokowi juga berpesan untuk meningkatkan fasilitas transportasi di area Bandara Sultan Thaha.

Menjawab arahan itu, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menyebutkan bahwa integrasi sistem transportasi dari dan ke Bandara Sultan Thaha perlu ditambah bus dan taksi, bukan kereta karena mobilitas penumpang belum tinggi.

"Kalau itu sementara pakai bus dan taksi. Kan masih sepi iya kan," jelas Jonan.


(feb/feb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads