JK Berharap WIEF Hasilkan Peningkatan Kerja Sama Ekonomi

JK Berharap WIEF Hasilkan Peningkatan Kerja Sama Ekonomi

Ferdinan - detikFinance
Selasa, 02 Agu 2016 16:29 WIB
JK Berharap WIEF Hasilkan Peningkatan Kerja Sama Ekonomi
Foto: Dana Aditiasari
Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) berharap perhelatan 12th World Islamic Economic Forum (WIEF) berdampak positif terhadap peningkatan kerja sama antar negara-negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI).

"Ya harapannya, tentu kan dunia ini sekarang kurang senyum, kurang berita gembira jadi dibutuhkan banyak kerja sama ekonomi. Ya semua apa yang bisa, sekarang kan slow down ekonomi dunia. Jadi bagaimana meningkatkan kerja sama perdagangan dengan investasi agar bisa lebih stabil lagi," pada acara 12th World Islamic Economic Forum yang bertempat di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta, Selasa (2/8/2016).

Peningkatan kerja sama ini, menurut JK, akan dibahas lebih dalam antar negara-negara Islam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi pertemuan kan terbatas ya. Jadi hanya membicarakan apa follow up-nya nanti. Bagian penting ini tingkatkan kerja sama banyak negara," imbuh JK.

Jokowi dalam sambutannya berbicara mengenai krisis ekonomi global 2008 silam dan tantangan ekonomi saat ini. Jokowi menilai, tahun ini sebagai tahun yang penuh tantangan.

"2016, telah bergulir menjadikan tahun ini tahun yang penuh tantangan, 8 tahun setelah krisis ekonomi global, perdagangan global berada dititik terendah, ekspor global menurun dari tahun lalu, dari US$ 10 triliun dari obligasi pemerintah terbesar di dunia, sepertiganya memiliki suku bunga nol," kata Jokowi.

Sedangkan Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan Indonesia menjadi pasar besar untuk menjalankan ekonomi dan bisnis berdasarkan prinsip Islam.

Pada tahun ini, WIEF memiliki fokus pembahasan tentang usaha kecil dan menengah (UKM). Sektor ini penting, karena akan memberi kontribusi besar dalam menggerakkan roda perekonomian. Karena sektor ini bisa menciptakan lapangan kerja dengan cepat, dan juga tahan terhadap guncangan ekonomi yang terjadi.

"Untuk mencapai tujuan itu, saya ingin menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah dan sektor usaha, dan kita memberikan harapan tinggi pada kerja sama pemimpin-pemimpin negara, pembuat kebijakan dengan usaha UMKM," papar Sri Mulyani. (fdn/feb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads