Jokowi: Pembangunan Kereta Tidak Hanya di Pulau Jawa

Jokowi: Pembangunan Kereta Tidak Hanya di Pulau Jawa

Maikel Jefriando - detikFinance
Selasa, 16 Agu 2016 11:16 WIB
Foto: Lamhot Aritonang
Jakarta - Pemerintah mempercepat pembangunan infrastruktur di Indonesia. Pembangunan dilakukan secara merata di seluruh Tanah Air.

Salah satunya adalah pembangunan rel kereta api yang saat ini juga dibangun sampai ke Pulau Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.

"Sampai sekarang jalur kereta api yang beroperasi telah mencapai sepanjang 5.200 kilometer Spoor (km'sp)," kata Presiden Joko Widodo (Jokowi), dalam pidato kenegaraan di Gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (16/8/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di tahun 2015, kata Jokowi, 179,33 km'sp telah selesai dibangun dan 271,5 km'sp sedang dalam proses pembangunan.

"Selain itu juga sedang dibangun kereta untuk transportasi perkotaan seperti Mass Rapid Transportation (MRT), Light Rail Train (LRT), serta commuter line," kata Jokowi. (ang/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads