Rapat ini berlangsung tertutup di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, yang dipimpin langsung oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan dihadiri oleh Ditjen Perhubungan Laut, serta Direktur Jenderal Bea Cukai Heru Pambudi beserta jajarannya. Rapat dimulai sekitar pukul 12.30 WIB dan masih berlangsung hingga berita ini diturunkan.
Masalah waktu bongkar muat kapal atau dwell time masih kerap terjadi pada sejumlah pelabuhan di Indonesia. Hal ini memicu amarah Presiden Jokowi, dan menginginkan adanya perbaikan pada sejumlah pelabuhan besar mengenai hal ini, seperti Belawan, Sumatera Utara dan Tanjung Perak, Surabaya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jokowi mendapatkan informasi bahwa dwell time di Pelabuhan Belawan, Sumatera Utara, dan Pelabuhan Tanjung Perak, Jawa Timur, yang mengalami hambatan paling parah. (dna/dna)











































