"Pembangunan jalan layang Maros-Bone tahap pertama ini dibangun dengan anggaran multiyears atau tahun jamak sebesar Rp 167,6 miliar yang bersumber dari APBN tahun anggaran 2015-2017," kata Menteri PUPR basuki Hadimuljono di sela kunjungannya seperti dikutip detikFinance dari keterangan tertulis, Minggu (31/10/2016).
Selain pembangunan badan jembatan itu, Kementerian PUPR juga akan membangun jalan pendekat dan pembangunan Oprit, pelebaran jalan dari 5 m ke 7 m serta bahu jalan 2 m, dan pemasangan Box Culvert sepanjang 22 m.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Konstruksi jembatan layang ini dibuat dengan mengadopsi jembatan layang kelok sembilang di Sumatera Barat. Pembangunan jembatan itu dilakukan dengan tujuan untuk memperbaiki geometri jalan yang semula curam menjadi lebih landai sehingga mudah dilewati oleh kendaraan pengangkut logistik berukuran besar. (dna/mkl)











































