Jaket Bomber Jokowi Laku Keras di Tanah Abang

Jaket Bomber Jokowi Laku Keras di Tanah Abang

Yulida Medistiara - detikFinance
Senin, 07 Nov 2016 17:41 WIB
Foto: Yulida Medistiara
Jakarta - Jaket bomber ala Jokowi juga dijual di Pasar Tanah Abang. Jaket yang trend usai Presiden Jokowi melakukan konferensi pers pada Sabtu (4/11/2016) lalu banyak diburu pembeli, terutama yang bewarna hijau army.

Jaket Bomber Jokowi Laku Keras di Tanah AbangFoto: Yulida Medistiara

Jaket bomber Jokowi ini salah satunya dijual di toko Stood City yang terletak di lantai 6 Blok A, Los B, Pasar Tanah abang. Lina, penjaga tokonya menyebut warna hijau army paling banyak dicari pembeli.

Jaket Bomber Jokowi Laku Keras di Tanah AbangFoto: Yulida Medistiara

Lina menyebut dia baru saja menambah stok jaket bomber yang bewarna hijau army itu pada Kamis (3/11) lalu. Nah pada saat akhir pekan kemarin jaket bomber banyak diincar pembeli sehingga stok jaket tersebut habis terjual.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Army sudah habis dari kemarin memang laku, banyak yang mencari," kata Lina, di lokasi, Senin (7/11/2016).

Jaket Bomber Jokowi Laku Keras di Tanah AbangFoto: Yulida Medistiara

Jaket bomber tersebut dijual Rp 150.000. Lina mengatakan, khusus yang warna hijau army memang paling banyak dicari sehingga setiap 3 hari harus di stok ulang, sementara warna lainnya juga ada yang membeli tapi tidak begitu laris seperti warna hijau army.

"Tiap 3 hari yang army laku 1 lusin," kata Lina.

Jaket tersebut berbahan taslan. Saat ini stok tersedia bewarna abu-abu, abu muda, dan navy blue.
Jaket Bomber Jokowi Laku Keras di Tanah AbangFoto: Yulida Medistiara


(dna/dna)

Hide Ads