Bunga KUR akan Turun 1-2% Tahun Depan

Bunga KUR akan Turun 1-2% Tahun Depan

Fadhly Fauzi Rachman - detikFinance
Sabtu, 26 Nov 2016 15:00 WIB
Bunga KUR akan Turun 1-2% Tahun Depan
Foto: Rengga Sancaya
Bogor - Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Askolani, menuturkan bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) tahun depan akan turun. Kisaranya antara 1-2%, dari saat ini sebesar 9%.

Hal itu sesuai rencana Presiden Joko Widodo (Jokowi) menambah subsidi bunga untuk KUR, sehingga bunga saat ini bisa turun.

"Bunga lebih rendah 2017 dibanding 2016, 1-2% lebih kecil dari posisi 2016. Sekarang 9 persen, berarti pokoknya lebih kecil 1-2%," ungkap Askolani di Hotel Aston, Bogor, Sabtu (26/11/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu, lanjut Askolani, tahun 2017 nanti pemerintah juga bakal tetap memberikan batuan beras miskin (raskin) melalui kartu khusus dari Kementerian Sosial.

"Kemudian soal raskin, kalau 44 kota sukses di 2017 maka raskin di 2018 bisa full implementation dalam bentuk itu. Lalu pemerintah juga sedang kaji apakah PLN bisa dalam bentuk voucher juga. Jadi nanti kita lihat dan untuk reformasi dari sisi subsidi harus dilakukan bertahap," tutupnya. (hns/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads