Promo Segar Transmart Carrefour Tawarkan Daging Semur Rp 8.990/100 Gram

Promo Segar Transmart Carrefour Tawarkan Daging Semur Rp 8.990/100 Gram

Adityaputri - detikFinance
Sabtu, 03 Des 2016 10:54 WIB
Promo Segar Transmart Carrefour Tawarkan Daging Semur Rp 8.990/100 Gram
Foto: Adityaputri
Jakarta - Tetap ada promo setiap hari di Transmart Carrefour salah satunya untuk daging dan buah segar. Mengonsumsi buah dapat memenuhi kebutuhan serat dan mineral setiap harinya. Transmart Carrefour menawarkan berbagai pilihan buah pada akhir pekan ini.

"Memenuhi kebutuhan protein harian, ada promo Daging Semur Family Pack dengan harga Rp 8.990/100 gr. Sementara bagi yang lebih memilih protein dari ayam, ada penawaran Ayam Broiler dengan harga Rp 24.900/ekor," ujar Satria Hamid selaku Corporate Communication General Manager PT Trans Retail Indonesia kepada detikFinance, Sabtu (3/12/2016).

Mencampurkan lemon ke dalam air hangat setiap pagi juga baik untuk kesehatan. Ada promo dari Lemon Impor dengan harga promosi Rp 3.990/100 gr. Tak hanya enak untuk minuman, parutan kulit lemon juga segar dan memberi rasa tersendiri ke dalam adonan kue.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun yang harus diperhatikan saat memarut kulit lemon, jangan sampai terkena bagian putih kulit. Karena akan memberi rasa pahit.

Sementara untuk kebutuhan buah, ada promo dari Lengkeng Bangkok Super hanya dengan harga Rp 2.900/100 gr. Dapatkan manis dan tebalnya daging buah lengkeng kualitas prima ini.

Nah bagi yang masih rindu dengan mangga, masih ada penawaran untuk Mangga Harum Manis Super dengan harga promosi Rp 1.890/100 gram.

Sementara untuk pisang ada promo dari Pisang Cavendish dengan harga Rp 1.790/100 gr. Pisang adalah buah yang relatif mudah dikombinasikan menjadi berbagai olahan makanan.

Dari yang mudah sebagai isian roti bakar atau cukup dipotong kecil-kecil dan dimasukkan ke dalam sarapan sereal sehat bersama dengan susu.

Apalagi sejak 30 September 2016, bagi yang bertransaksi menggunakan kartu debit Bank Mega akan mendapatkan diskon 5%. Program ini untuk melengkapi promo Bank Mega yang sudah terlebih dahulu dan masih memberikan diskon 10% untuk pembelian menggunakan kartu kredit Bank Mega.

Kedua tambahan diskon ini juga berlaku termasuk untuk produk promosi kecuali pembelian susu bayi di bawah 1 (satu) tahun, telur curah, rokok, gadget, pulsa telepon, minuman beralkohol, produk Asuransi Mega Jiwa. Jadi tunggu apalagi, segera rasakan sensasi berbelanja baru hanya di Transmart Carrefour.

Promo Segar Transmart Carrefour Tawarkan Daging Semur Rp 8.990/100 GramFoto: Adityaputri

Penawaran ini berlaku mulai dari 2-4 Desember 2016 di Transmart Carrefour tertentu wilayah JABODETABEK & Serang. Untuk mengetahui promo produk segar di kota lain, klik http://bit.ly/promofresh

Dalam memperingati 18 tahun Transmart Carrefour hadir untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat Indonesia, ada berbagai produk promo yang ditawarkan. Ada 8 promo favorit pilihan pelanggan pada tahun 2016. Yaitu promo diskon, beli 1 gratis 1, hadiah langsung, beli 2 gratis 1, gratis produk, gratis voucher belanja, diskon kartu kredit, dan harga coret.

Apalagi khusus mulai 1 November sampai 31 Desember 2016, ada gratis voucher belanja dengan total miliaran rupiah dalam program Pesta Promo Terheboh 18 Anniversary. Caranya pun mudah, cukup berbelanja dengan cara tunai atau debit dengan minimal belanja, Anda akan langsung berkesempatan mendapatkan voucher gratis. Ada voucher belanja Rp 50.000 untuk minimal pembelian Rp 500.000 di 15 gerai lainnya.

Dan voucher belanja Rp 25.000 dengan minimal pembelian Rp 250.000 di 75 gerai lainnya. Untuk mengetahui informasi lengkap mengenai program ini dan toko mana saja yang berpartisipasi, klik http://bit.ly/18anniversary.

Berbagai promo ini masih mendapatkan diskon 10% jika bertransaksi menggunakan kartu kredit Bank Mega. Kecuali untuk pembelian susu bayi di bawah 1 tahun, telur curah, gadget, gift voucher, pulsa, dan rokok. Bergegaslah karena penawaran ini berlaku mulai dari 17-30 Agustus 2016 di Transmart Carrefour tertentu. Untuk mengetahui promo lebih lengkap di Transmart Carrefour, klik www.carrefour.co.id/id/catalog. (ang/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads