Sri Mulyani Segera Cairkan Dana Bantuan Korban Gempa Aceh

Sri Mulyani Segera Cairkan Dana Bantuan Korban Gempa Aceh

Maikel Jefriando - detikFinance
Kamis, 08 Des 2016 15:05 WIB
Sri Mulyani Segera Cairkan Dana Bantuan Korban Gempa Aceh
Foto: Maikel Jefriando
Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) segera menyalurkan dana untuk bencana alam yang terjadi di Pidie Jaya, Banda Aceh. Namun untuk pencairannya dibutuhkan waktu sekitar tiga hari.

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati di Hotel Hilton, Bali, Rabu (8/12/2016).

"Biasanya emergency butuh some times lah, emergency kan kayak saya tadi pagi report-nya masih berlangsung, jadi menolong fokus dalam 1-3 hari, kalau earthquake kan beda sekali dengan yang lainnya. Mungkin lokasinya, tapi apakah ada korban-korban yang kerusakan dan lain-lain," jelasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemerintah memiliki dana cadangan untuk penanganan bencana alam. Untuk tahun ini anggarannya adalah Rp 3 triliun, sementara Rp 1,5 triliun di dalamnya bersifat dan darurat yang bisa direalisasikan lebih cepat.

"Jadi untuk bencana alam Aceh sesuadah tanggap darurat dilakukan assessment, pasti nanti akan muncul kebutuhan anggaran dan kita akan anggarakan untuk membiayai itu," imbuhnya.

Hal yang sama sebenarnya juga dilakukan ketika ada bencana Tsunami Aceh sekitar 12 tahun yang lalu. Pemerintah sudah menyiapkan dana, untuk segera membantu persoalahan daerah tersebut.

"Biasanya ada mekanisme menentukan rusak parah rusak sedang rusak ringan ada cara pemerintah untuk bantu itu. Kita akan coba agar Aceh nggak alami penderitaan yang terlalu besar karena bencana ini," pungkasnya. (mkl/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads